DPAD Yogyakarta

Launching dan Bedah Buku Naskah Sumber Arsip

 Event  20 April 2012  Super Administrator  2555
Launching dan Bedah Buku Naskah Sumber Arsip

Dalam rangka ikut memeriahkan 100 tahun Sri Sultan Hamengku Buwono IX, BPAD DIY juga berperan serta untuk ikut memeriahkan acara tersebut dengan mengadakan acara Launching dan Bedah Buku Naskah Sumber Arsip berjudul "Serat Kojar Sapala : Perlawanan Sultan Hamengku Buwono IX terhadap Agresi Militer Belanda II di Yogyakarta. Acara ini akan dilangsungkan pada hari Selasa tanggal 24 April 2012 pukul 08.00 WIB s/d 15.00 WIB bertempat di Pendapa Ajiyasa, Komplek Jogja National Museum (eks Kampus ASRI) Jl. Prof. Dr. Ki Amri Yahya No. 1 Gampingan, Wirobrajan, Yogyakarta. Pada acara ini akan menampilkan empat pembicara yaitu Plt. Kepala BPAD Provinsi DIY (Kebijakan Pemerintah Provinsi DIY dalam Promosi dan Sosialisasi Kearsipan) ; Drs. Imam Gunarto, M.Hum dari ANRI (Peran Arsip Sebagai Sumber Primer Dalam Penyusunan Naskah Sumber Arsip) ; Dra. Sri Ratna Saktimulya, M. Hum dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (Serat Kojar Sapala:Pernaskahan dan Teksnya) ; Dr. Sri Margana dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (Fakta-Fakta Historis dalam Serat Kojar Sapala)

Event Lainnya

BPAD DIY Gelar Lomba Pustakawan BPAD DIY Gelar Lomba Pustakawan
 26 June 2014  2794

YOGYA (KRjogja.com) - Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) DIY menggelar Lomba Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat DIY....

Pameran Kearsipan 2013 Pameran Kearsipan 2013
 14 January 2013  1921

Dalam rangka ikut memeriahkan Pasar Malam Perayaan Sekaten Maulid Nabi Muhammad setiap tahunnya, pada tahun 2013 ini Badan...

Akun Flickr Library of Congress Akun Flickr Library of Congress
 25 September 2013  1898

 Perang Dunia II dan era Depresi yang terjadi di Amerika Serikat membuat sebagian besar dokumentasi dalam kurun waktu itu...

PEMILIHAN PUSTAKAWAN BERPRESTASI TERBAIK TINGKAT DAERAH DIY TAHU PEMILIHAN PUSTAKAWAN BERPRESTASI TERBAIK TINGKAT DAERAH DIY TAHU
 19 May 2015  3429

PEMILIHAN PUSTAKAWAN BERPRESTASI TERBAIK TINGKAT DAERAH DIY TAHUN 2015PENDAHULUANPustakawan merupakan salah satu profesi yang...