DPAD Yogyakarta

KEBIJAKAN PENGEMBANGAN PERPUSTAKAAN DESA

 Perpustakaan  23 March 2016  AdminWB  3074
KEBIJAKAN PENGEMBANGAN PERPUSTAKAAN DESA

Sleman (22-03-2016), Dalam rangka menumbuhkan minat baca demi mencerdaskan masyarakat DIY khususnya daerah Sleman, Pemerintahan Kabupaten Sleman menggandeng BPAD DIY melakukan sosialisasi perpustakaan bagi kepala desa yang ada di Kabupaten Sleman. Sosialisasi bertempat di RM Pring Sewu, Sleman, dan menghadirkan kepala BPAD DIY Budi Wibowo, SH.,MM, Sekretaris Daerah Kabupaten Sleman, serta Kepala Perpustakaan Umum Kabupaten Sleman sebagai nara sumber. Dalam presentasinya, Budi Wibowo mengatakan bahwa mengembangkan minat baca merupakan salah satu solusi dalam upaya pengentasan kemiskinan. Tingginya minat baca akan menumbuhkan kreativitas, sehingga dengan kreativitas tersebut dapat berujung pada peningkatan kualitas ekonomi dengan bermunculannya lapangan usaha.

Selama ini masyarakat tidak mampu hanya mendapatkan subsidi berupa uang atau bahan pangan. Jarang sekali mereka mendapatkan pembinaan mengenai merubah pola fikir serta kararter dalam mengatasi kemiskinan. Sehingga dengan semakin banyaknya perpustakaan desa yang didukung oleh perpustakaan kabupaten dan provinsi, diharapkan kualitas hidup masyarakat akan meningkat melalui konsep literasi.(gws/rd)

Perpustakaan Lainnya

PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA PERPUSTAKAAN TINGKAT SLTA (SMA/SMK/MA) PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA PERPUSTAKAAN TINGKAT SLTA (SMA/SMK/MA)
 8 June 2015  2588

Setelah melakukan penilaian berdasarkan pedoman dan kriteria yang ditetapkan, dengan ini Tim Yuri memutuskan pemenang Lomba...

Bedah Buku Merajut kesejahteraan di aras lokal Bedah Buku Merajut kesejahteraan di aras lokal
 22 October 2018  911

BANTUL--Kemajuan teknologi membuat semua dimudahkan, termasuk di bidang ekonomi. Bahkan perusahaan-perusahaan sekarang malah...

KUNJUNGAN BADAN KEARSIPAN dan PERPUSTAKAAN PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA KUNJUNGAN BADAN KEARSIPAN dan PERPUSTAKAAN PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
 24 March 2016  1340

Kamis tanggal 24 Maret 2016 Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY menerima kunjungan dari Badan Kearsipan dan Perpustakaan...

MATERI BIMTEK PERPUS SEKOLAH SMA/SMK/SLB Pengembangan Koleksi MATERI BIMTEK PERPUS SEKOLAH SMA/SMK/SLB Pengembangan Koleksi
 20 April 2018  607

Silahkan Download materi Bimtek pada Format PDF diatas