DPAD Yogyakarta

Bedah Buku : “Kyai Nyentrik Membela Pemerintah”

 Perpustakaan  5 February 2020  Admin-R  938
Bedah Buku : “Kyai Nyentrik Membela Pemerintah”

Yogyakarta - Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY kembali mengadakan Bedah Buku yang diadakan di Pondok Pesantren Al Falahiyah, Mlangi, Kecamatan Gamping, Sleman pada Selasa (4/3/2020). Kegiatan ini membedah buku karangan milik Abdurrahman Wahid dengan judul “Kyai Nyentrik Membela Pemerintah”. Bedah Buku ini berlangsung dengan cukup antusias karena dikuti oleh 150 peserta yang hadir baik dari santri Pondok Pesantren Al Fahaliyah maupun santri dari beberapa Pondok Pesantren daerah sekitar.

Dalam diskusi ini DPAD DIY menghadirkan beberapa Pembedah antara lain Kepala DPAD DIY, Syukron Arif Muttaqin (Komisi D DPRD), Ahmala (Pimpinan Redaksi Penerbit LkiS), dan K. H. Azizi. Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan DPAD DIY, Djuli Sugiarto menjelaskan dalam paparan pembukanya “Dengan bedah buku ini, diharapkan meningkatkan budaya literasi di kalangan para santri dengan mengetahui tentang sejarah dakwah pesantren.“ Buku yang ditulis oleh Abdurrahman Wahid pada umumnya merupakan kumpulan esai yang dimuat di salah satu majalah. Esai-esai ini berisi pandangan pesantren dan tokoh – tokoh Islam dalam menyikapi berbagai permasalahan yang ada di dalam masyarakat Indonesia.

“Buku yang ditulis oleh Gus Dur ini adalah buku dengan kontribusi yang besar dengan mengangkat tema pondok pesantren melalui pandangan beberapa kyai dalam menyuarakan bagaimana kyai menyelesaikan masalah sosial keagamaan dilingkungannya” ungkap Bapak Ahmala selaku tim penerbit buku. Diharapkan dengan adanya bedah buku ini, para santi lebih menghormati dan mencintai para kyai. Setelah semua pembicara menyelesaikan paparannya, peserta diberikan kesempatan untuk bertanya dan menyampaikan pendapat.

Perpustakaan Lainnya

Kerjasama Sebagai Sarana Pengembangan Inklusi Sosial Kerjasama Sebagai Sarana Pengembangan Inklusi Sosial
 13 April 2018  1534

download pada fotmat PDF diatas

BEDAH BUKU PSIKOLOGI PERKAWINAN DAN KELUARGA BEDAH BUKU PSIKOLOGI PERKAWINAN DAN KELUARGA
 13 November 2018  977

Kamis 8 November 2018 BPAD DIY kembali mengadakan bedah buku di Desa Sidoluhur, Godean, Sleman, DIY. Bedah buku kali ini mengambil...

BIMTEK SPP-TIK UNTUK PENGUATAN PERPUSTAKAAN KALURAHAN BIMTEK SPP-TIK UNTUK PENGUATAN PERPUSTAKAAN KALURAHAN
 7 June 2022  951

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan Bimbingan Teknis Strategi Pengembangan...

Bedah Buku Yuk Kita Berwirausaha Bedah Buku Yuk Kita Berwirausaha
 26 September 2018  809

KULONPROGO - Warga yang tinggal di dekat kawasan pembangunan New Yogyakarta International Airport (NYIA), khususnya Kecamatan...