DPAD Yogyakarta

Seminar Revitalisasi Budaya Membaca untuk Jogja Istimewa

 Perpustakaan  18 August 2016  AdminWB  1516
Seminar Revitalisasi Budaya Membaca untuk Jogja Istimewa

Kamis (18-08-2016), Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) DIY bekerjasama dengan BPAD DIY mengadakan seminar dan rakor dengan mengambil tema “ Revitalisasi Budaya Membaca untuk Jogja Istimewa”. Kegiatan yang berlangsung di Ruang seminar Grhatama Pustaka Balai Layanan Perpustakaan BPAD DIY ini, bertujuan untuk mewujutkan gerakan minat baca pada masyarakat serta budaya literasi dalam mendukung Keistimewaan Yogyakarta. Acara seminar yang dibuka langsung oleh Kepala BPAD DIY Budi Wibowo. SH,.MM ini, dihadiri oleh para tokoh-tokoh penggiat baca. Diantaranya Pengurus Pusat GPBM RI Drs. Bambang Supriyo Utomo, M.Lib, ketua Komisi D DPRD Diy Drs. H. Suwandi, serta pendiri perpustakaan cakruk pintar Drs. Muksin Kalida, MA.

Budi Wibowo dalam sambutannya menyampaikan perlunya implementasi nyata untuk mewujudkan perpustakaan Desa, Perpustakaan Sekolah, maupun Taman Belajar Masyarakat di seluruh penjuru Yogyakarta menjadi perpustakaan aktivasi demi kesejahteraan masyarakat. Beliau juga menyampaikan jangan sampai gagasan-gagasan dalam mewujudkan Budaya membaca untuk Jogja istimewa ini hanya terhenti di seminar-seminar tanpa ada tindakan nyata. Dan disinilah peran besar BPAD DIY untuk mengawal dalam merealisasikan perpustakaan aktifasi. Sehingga kedepan dapat mencetak generasi-generasi yang gemar membaca, dan menjadikan Yogyakarta menjadi daerah yang lebih istimewa dengan sumber daya manusianya yang luar biasa.


.


Perpustakaan Lainnya

Bedah Buku Resep Kaya Raya dengan Bisnis Katering di Balai Desa Sidoarum Bedah Buku Resep Kaya Raya dengan Bisnis Katering di Balai Desa Sidoarum
 25 March 2019  664

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY mengadakan bedah buku yang dilakasakan di balai desa Sidoarum, Kecamatan Godean, Kabupaten...

Penyerahan Sertifikat Akreditasi Kepada 4 Sekolah di Yogyakarta Penyerahan Sertifikat Akreditasi Kepada 4 Sekolah di Yogyakarta
 15 January 2019  734

Yogyakarta (15/01/19), DPAD DIY telah mendapat predikat akreditasi A oleh Tim Pusat Lembaga Akreditasi Perpustakaan "...

Mulan Jamila, Layanan Baru Perpustakaan Kota Yogyakarta Mulan Jamila, Layanan Baru Perpustakaan Kota Yogyakarta
 21 May 2015  3094

YOGYAKARTA--Layanan terbaru Perpustakaan Daerah Kota Yogyakarta, "Mulan Jamila" yaitu mengantarkan buku yang dipinjam langsung ke...

Kunjungan Edukasi dari SD Tarakanita Tritis 86 ke Grhatama Pustaka Kunjungan Edukasi dari SD Tarakanita Tritis 86 ke Grhatama Pustaka
 11 February 2016  1198

Pada hari Jum’at 12 februari 2016 Perpustakaan Grhatama Pustaka kembali menjadi tujuan kunjungan edukasi . kunjungan kali ini...