DPAD Yogyakarta

Bedah Buku Perlindungan terhadap Anak dan Perempuan di Kulon Progo

 Perpustakaan  25 September 2018  Admins  857
Bedah Buku Perlindungan terhadap Anak dan Perempuan  di Kulon Progo

Balai Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) Daerah Istimewa Yogyakarta kembali menggelar bedah buku di Balai Desa Nomporejo, Kecamatan Galur, Senin (24/9/2018). Bedah buku ini merupakan bedah buku yang ke 48. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 10.00 WIB hingga pukul 13.30 WIB itu mengupas buku berjudul Perlindungan Hukum terhadap Anak dan Perempuan karya Maidin Gultom.

Puluhan warga mendapatkan edukasi bagaimana upaya pencegahan dan jenis kekerasan yang ada di Kulonprogo dan DIY. Adapun tujuan dilaksanakan agenda ini agar masyarakat Kulonprogo di pesisir selatan yang berdekatan dengan New Yogyakarta International Airport (NYIA) mempunyai pemahaman terkait pencegahan dan pengetahuan kekerasan terhadap anak dan perempuan.

Menurut Komisi D DPRD Kulonprogo Hamam Mutaqim, menyatakan kegiatan ini merupakan kegiatan yang dipelopori BPAD DIY. Di Kulonprogo sendiri saat ini difokuskan untuk menyikapi potensi kekerasan anak dan perempuan seiring berkembangnya ekonomi dan pembangunan di Kulonprogo. Harapannya masyarakat di jalur selatan paham terhadap kondisi lingkungan, khususnya terhadap permasalahan hukum anak dan perempuan dan permasalahan lain yang muncul di lingkaran pertumbuhan di dekat bandara anyar.





Sumber : http://jogjapolitan.harianjogja.com/read/2018/09/2...


Perpustakaan Lainnya

Bedah Buku Pergub No.18 Tahun 2018 Bedah Buku Pergub No.18 Tahun 2018
 16 November 2018  2446

BPAD DIY telah melakukan kegiatan Bedah Buku Pergub No.18/2018 di Aula Disdikpora DIY, Rabu (14/11/2018). Bedah buku ini bertujuan...

KUNJUNGAN PGTK KHALIFAH KE RUMAH BELAJAR MODERN KUNJUNGAN PGTK KHALIFAH KE RUMAH BELAJAR MODERN
 6 September 2016  1046

Selasa, 06September 2016 Rumah Belajar Modern yang biasa digunakan sebagai tempat wisataedukasi untuk anak-anak, baik itu dari...

Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Arsip BPAD DIY Tahun 2016 Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Arsip BPAD DIY Tahun 2016
 23 February 2016  1082

Yogyakarta(24-2-2016), bertempat di Grage Hotel Yogyakarta Rapat Koordinasi (Rakor)Bidang Arsip BPAD DIY tahun 2016 dibukaoleh...

Tips Mempromosikan Perpustakaan Desa Tips Mempromosikan Perpustakaan Desa
 31 January 2018  3320

Desa,atau udik, menurut definisi "universal", adalah sebuah aglomerasipermukiman di area perdesaan (rural). Di Indonesia, istilah...